Contoh Proposal Usaha Konveksi Lengkap Dengan RAB



Contoh Proposal Usaha Konveksi Lengkap Dengan RAB

http://inicontohproposal.blogspot.com     Selamat siang agan-agan selamat berakhir pekan semuanya..!! sambil menikmati makan siang atau liburan di akhir pekan gak ada salahnya kita sambil nyari informasi buat peluang usaha baru atau mengembangkan usaha yang agan-agan geluti saat ini; bagi agan-agan yang senang menjalankan bisnisnya di dunia fashion yang mungkin sedang mencari investor buat tambahan modal usaha konveksi biar produksinya meningkat serta usaha konveksinya bisa berkembang dengan pesat, maka kali ini saya sajikan Contoh Proposal Usaha Konveksi Lengkap Dengan RAB.
Berikut adalah contohnya..selamat membaca...!

CONTOH PROPOSAL USAHA KONVEKSI
KELOMPOK USAHA BERSAMA
(KUBE)
“KHAZAMA COLLECTION”


PENDAHULUAN

http://inicontohproposal.blogspot.com
Seiring  dengan perkembangan zaman, beberapa sektor ekonomi mulai berbenah diri serta menyesuaikan dengan produk yang mereka andalkan untuk memenuhi kebutuhan konsumen serta khalayak banyak serta melakukan inovasi dan kreasi khususnya di dunia pakaian (sandang) sebagai kebutuhan primer bagi maasyarakat.
diantaranya sektor perdagangan, industri kecil/ rumah tangga termasuk industri kerajinan yang merupakan komoditas specific lokalita di beberapa daerah.
Pengembangan sektor usaha kecil dan menengah, sesungguhnya dirasakan sebagai salah satu strategi yang cukup ampuh untuk mengatasi berbagai gejolak dari perubahan struktural di sektor industridan pertanian serta untuk mengurangi dampak terjadinya kemiskinan.Sebagai akibat dari berkurangnya lapangan pekerjaan dalam usaha tani dipedesaan,juga berpengaruh terhadap kaum wanita sebagai salah satu komponen rumah tangga pedesaan. Pada akhirnya kaum wanita mencari pekerjaan ke luar sektor pertanian baik diwilayah pedesaan maupun diwilayah perkotaan.
http://inicontohproposal.blogspot.com
Berangkat dari kerangka berfikir inilah, maka kami berinisiatif untuk membentuk suatu kelompok usaha yang terdiri dari beberapa orang anggota dengan nama Kelompok Usaha Bersama (KUBE) Kazama Collection, yang terdiri dari Anggota Kazama Collection yang sebelumnya telah dibelajarkan memiliki keahlian menjahit.
Kelompok usaha ini kedepannya diharapkan dapat berkembang dan mampu menarik minat masyarakat lainnya untuk bergabung dalam usaha ini. Dan untuk tujuan itulah, para investor serta peran pemerintah, dalam hal ini Kementrian Sosial Republik Indonesia, sangat kami perlukan melalui program-program pemberdayaan yang langsung dirasakan manfaatnya oleh masyarakat khususnya kelompok usaha bersama (KUBE) Kazama Collection. 

MAKSUD DAN TUJUAN

·      Menumbuh  kembangkan semangat wirausaha khususnya kelompok usaha bersama (KUBE) Kazama Collection dan warga masyarakat.
·      Membina Anggota kelompok usaha bersama (KUBE) Kazama Collection  dalam kegiatan usaha yang menjadi sumber penghasilan mereka selama ini, dengan harapan dapat merangsang munculnya motivasi dan inovasi produk dalam menjalankan usaha mereka.
·      Mengembangkan jaringan usaha anggota, sehingga pendapatan mereka dariusaha yang dilakukan dapat meningkat.
·      Meningkatkan kapasitas produksi para anggota, baik secara kualitas maupun kuantitas. 


TARGET DAN SASARAN

Target dan Sasaran dari kegiatan kelompok usaha bersama (KUBE) Kazama Collection ini adalah :

·         Para anggota kelompok usaha bersama (KUBE) Kazama Collection serta masyarakat sekitar.
·         Para ibu-ibu rumah tangga yang memiliki keahlian menjahit sebagai pekerjaan sampingan. 

NAMA KELOMPOK

Kelompok usaha yang kami bentuk yang menaungi anggota bernama kelompok usaha bersama (KUBE) Kazama Collection

RENCANA ANGGARAN BIAYA (RAB)

Terlampir

PENGURUS DAN ANGGOTA KELOMPOK

Ketua                         :  Ujang Kazama
Sekretaris                  :  Monica dan Cecep
Bendahara                 :  Siti Badriyah dan Ucup
Anggota                     :  Wawan
                          Mamay
                          Cimoy saori
      Ikang Ajebo
      Minarti

PENUTUP 

  Demikian proposal ini kami buat, dan sebagai pertimbangan kami berharap bapak beserta jajarannya dapat merealisasikan proposal permohonan pengembangan kelompok usaha bersama (KUBE) Kazama Collection ini.

Atas segala perhatian dan bentuk yang bapak berikan kepada kami baik secara materil maupun non materil. Kami ucapkan sebesar-besarnya. Semoga segala kebaikan yang telah bapak berikan mendapat balasan dari Allah SWT. 


Nama Kota/ Kab, Tgl/ bl/th
Nama Ketua




TTD, Stempel Asli

Nama Lengkap
  
   Lampiran:

RENCANA ANGGARAN BIAYA( RAB)

No
Jenis Item
jumlah
Harga  Satuan
Harga
1
Mesin Jahit
2
   3.500.000,00
  7.000.000,00
2
Mesin obras
2
     2.500.00,00
   5000.000,00
3
Mesin Potong
2
3.000.000,00
6.000.000,00
4
Mesin Lubang Kancing
2
   2.000.000,00
  4.000.000,00
5
Mesin Zig-Zag
2
   3.500.000,00
  7.000.000,00
6
Mesin Bordir
2
   3.000.000,00
  6.000.000,00
7
Benang
100 gulung
           8.000,00
     800.000,00
8
Bahan
22 gulung
   1.500.000,00
33.000.000,00
9
Resleting
10 kodi
      120.000,00
  1.200.000,00
10
Kancing
5 kg
        80.000,00
     400.000,00
11
Karet
100 kg
        60.000,00
     600.000,00
12
Plastik
5 kodi
    60.000,00
  300.000,00
13
Jarum Mesin
100 pack
      3.000,00
  300.000,00
14
Gunting
2 lusin
  120.000,00
  240.000,00
15
Meteran
10 buah
    15.000,00
  150.000,00
16
Garisan
10 buah
    10.000,00
  100.000,00
17
Tali
10 gulung
       15.000,00
     150.000,00
18
Kantong
10 pak
       26.000,00
     260.000,00
19
Perekat bahan
10 gulung
    50.000,00
  500.000,00
Total Anggaran
82.500.000,00
 Terbilang : delapan puluh dua juta lima ratus ribu rupiah



     Demikian Contoh Proposal Usaha Konveksi Lengkap Dengan RAB yang bisa saya sajikan buat agan-agan semua, semoga bisa bermanfaat;
Jika agan-agan tertarik dengan tulisan ini, silahkan tinggalkan komentar sebagai tanda kunjungan agan-agan.
Akhir kata saya ucapkan terima kasih.
Wassalaam..!

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Contoh Proposal Usaha Konveksi Lengkap Dengan RAB

0 comments:

Posting Komentar